Natal China Berselimut Kabut Asap
total read time
Aisha News - China rayakan Natal berselimut kabut asap. Media China menyatakan bahwa kini keadaan disana sedang dalam keadaan berkabut tebal.
Dilansir ForeignPolicy, pada Rabu (25/12/2013), mengabarkan bahwa hari tersebut adalah Natal kelabu bagi Provinsi Nanjing.
Bahkan lontaran celotehan dan lelucon keluar dari mulut Media. Mereka menyebut Sinterklas akan kebingungan ketika melewati China. Ia tidak akan dapat melihat arah tujuannya akibat kabut tersebut.
Memang, polusi udara kini menjadi masalah besar bagi Pemerintah China. Kabut asap kerap menyelimuti Beijing yang faktanya adalah pusat pemerintahan dari China. Polusi udara kerap muncul akibat tidak ketatnya pengawasan terhadap aktivitas industri di China.
Lain halnya dengan China, di negara - negara di Eropa Natal sering disebut juga Natal putih. Ungkapan tersebut muncul karena perayaan Natal datang bersamaan dengan musim salju.
0 Response to "Natal China Berselimut Kabut Asap"
Post a Comment