Arus Mudik di Ternate lancar walaupun terjadi Erupsi Gunung Gamalama
total read time
Ternate, Aisha News - Gunung berapi yang masih aktif sampai sekarang dan dikabarkan mengalami erupsi. Gunung yang terletak di Kota Ternate, Maluku Utara,Gunung Gamalama , baru - baru ini dikabarkan mengalami erupsi pada Kamis (16/07/2015) pukul 09.58 WIT, dan berdasarkan pantauan tim sejauh ini tidak menghambat aktivitas angkutan mudik Lebaran dari serta ke arah Ternate.
Sebagimana dituturkan dengan jelas oleh Sutopo Abdullah selaku Kabag Humas serta Protokoler Pemkot Ternate, "Angkutan mudik Idul Fitri dari serta ke arah Ternate, baik yang melalui angkutan udara di Bandara Sultan Babullah Ternate maupun yang menggunakan jasa angkutan laut, sampai saat ini kondisinya tetap lancar walaupun ada erupsi Gunung Gamalama," ungkapnya, di Ternate, Kamis (16/07/2015).
Walaupun demikian, pihak Pemkot Ternate serta berbagai instansi terkait lainnya di wilayah ini terus memantau perkembangan terkini aktivitas gunung api yang setinggi 1.700 meter dari permukaan laut itu. Jikalau erupsi gunung Gamalama membahayakan aktivitas angkutan umum, khususnya angkutan mudik Lebaran Idul Fitri, dan tim akan segera melakukan langkah-langkah penanganan dan penanggulangan dengan segera.
Lebih lanjut Sutopo mengungkapkan, aktivitas angkutan mudik Lebaran Idul Fitri yang menjadi prioritas perhatian terkait erupsi Gunung Gamalama tersebut yaitu angkutan udara di Bandara Sultan Babullah Ternate. Hal itu dikarenakan lokasi bandara itu berada di kaki Gunung Gamalama.
Sekedar diketahui, Ketika musibah Gunung Gamalama erupsi pada Desember 2014, aktivitas penerbangan di Bandara Sultan Babullah terpaksa dilakukan penutupan selama dua pekan, hal itu yang menjadi penyebabnya dikarenakan abu vulkanis erupsi Gunung Gamalama yang menutupi landasan pacu bandara serta menghalangi jarak pandang di bandara tersebut. "Kita berharap erupsi Gunung Gamalama kali ini musibahnya tidak seperti erupsi pada Desember 2014 lalu, agar tidak menghambat aktivitas lalu - lintas penerbangan di Bandara Sultan Babullah. Mengingat saat ini dipadati dengan para pemudik, baik yang akan berangkat maupun yang telah tiba dari luar Maluku Utara," imbuhnya.
Sedangkan terkait adanya erupsi Gunung Gamalama tersebut, pihak Pemkot Ternate juga telah melakukan berbagai langkah dan antisipasi, yaitu seperti membagikan masker kepada warga, khususnya yang berada di wilayah yang terkena dampak abu vulkanis erupsi Gunung Gamalama, seperti di wilayah Taduma serta daerah Sulamadaha.
Mengakhiri pembicaraaanya, Sutopo Abdullah mengimbau kepada seluruh warga Ternate untuk tetap tenang serta tidak mudah percaya dengan berbagai informasi yang salah dan menyesatkan terkait adanya kejadian erupsi Gunung Gamalama.
0 Response to "Arus Mudik di Ternate lancar walaupun terjadi Erupsi Gunung Gamalama"
Post a Comment